Harga dan Spesifikasi Gionee Elife S8, Ponsel Kamera 16 MP

Harga HP Gionee Elife S8 -Beberapa waktu lalu kita sudah bahas satu ponsel dari Gionee yakni Gionee S6 yang memiliki spesifikasi yang cukup mumpuni, nah satu lagi ponsel terbaru Gionee yang masih sebatas rumor kapan diperkenalkannya ke publik adalah Gionee Elife S8. Ponsel ini memiliki spesifikasi yang cukup mumpuni, selain dari mesinnya yang garang serta layar super AMOLED yang sudah pasti sangat jernih, ponsel ini juga sangat pas bagi sobat yang gemar fotography, Yupz, kualitas kamera yang disematkan sangat mumpuni baik kamera depan maupun kamera belakang.

Seperti diketahui dari berbagai sumber, kamera utama ponsel ini berukuran 16 MP dengan fitur yang sangat lengkap seperti autofocus, Digital Image Stabilization, Exposure Compensation dan yang tak kalah penting adalah adanya fitur f/2.0 Aperture yang sanggup menangkap intensitas cahaya lebih banyak sehingga gambar akan tampak lebih jelas seperti aslinya. Tidak hanya kamera belakang, kamera depan HP Gionee Elife S8 juga sangat mumpuni, berbekal kamera 8 MP dengan fitur 1/4 inci sensor size akan menghasilkan gambar lebuh baik diatas rata-rata. Sangat pas bagi sobat selfiers.
Harga Gionee Elife S8 terbaru
Gionee Elife S8 Warna Hitam
Sementara itu pada bagian permesinan, Gionee Elife S8 bisa dikatakan sangat tangguh dan bisa disejajarkan dengan ponsel kelas atas lainnya, Pasalnya kapasitas RAM yangd iberikan sudah 4 GB yang artinya RAM terbesar saat ini untuk sebuah smartphone. Tidak hanya itu ponsel ini juga menggunakan chipset MediaTek MT6755 Helio P10 yang dikenal sangat responsif dan dipadukan dengan tenaga Octa-core 64 bit berkecepatan 1.9 GHz Cortex-A53. Bahkan ponsel ini juga sudah menjalankan sistemnya dengan Android v6.0.1 Marshamllow sehingga meningkatkan kemampuan ponsel selain dari fitur pendukungnya yang sangat lengkap. Pada bagian grafisnya mengandalkan GPU Mali-T680MP2 dan sudah cukup untuk menampilkan grafis lebih halus dan mewah.

Sayangnya Gionee Elife S8 hanya mengandalkan kapasitas memori bawaan saja tanpa disertakan dengan microSD, meski demikian kapasitas memori internal sudah sangat besar hingga 64 GB dan sanggup menyimpan lebih banyak file baik foto, video dan aplikasi tambahan yang sobat perlukan.

Layar HP Gionee Elife S8 menggunakan ukuran 5,2 inci dengan lebih lapang dan berteknologi Super AMOLED. Layar tersebut sudah diberikan resolusi Full HD setara dengan 1080 x 1920 pixels serta kerapatan cukup tinggi hingga 424 ppi yang membuat tampilan layar jauh lebih jernih dan lebih nyata. Lapisan Corning Gorilla Glass 3 akan melindungi layar dari goresan sementara interface khas ala ponsel Gionee menggunakan Amigo OS dan multitouch hingga 5 sentuhan sekaligus.
Gionee Elife S8
Tampilan Gionee Elife S6
Kelengkapan konektivitas dan komunukasi juga cukup baik karena didukung oleh dual SIM GSM dan jaringan 3G dan 4G. Tak lupa juga disediakan fitur wifi, bluetooth dan microUSB. Untuk kapasitas baterai masih belum dikonfirmasi namun perkiraan akan diatas 3000 mAh.

Spesifikasi Gionee Elife S8

UMUM
Diperkenalkan Rumor
Type Candy Bar
Dimensi/Berat -
SIM Dual SIM GSM
Network GSM-HSDPA-LTE
LAYAR
Ukuran 5.2", Full HD 1080 x 1920p, ~424ppi
Jenis Super AMOLED Capacitive Touchscreen 16M Colors
Fitur Multitouch up 6 Fingers
Capacitive
Amigo OS
Corning Gorilla Glass 3
DAPUR PACU
OS Android v6.0.1 Marshmallow
Prosessor Octa-core 1.9 GHz Cortex-A53
Chipset Mediatek MT6755 Helio P10
GPU Mali-T680MP2
MEMORI
RAM 4 GB RAM
Internal 64 GB
MicroSD No
INTERNET / KONEKTIVITAS
4G LTE
3G HSPA 42.2/5.76 Mbps
WLAN Wi-Fi 802.11 b/g/n, hotspot, Wifi Direct
Bluetooth v4.0 A2DP. LE
USB/NFC microUSB v2.0
KAMERA
Depan 8 MP, 1/4" Sensor Size, LED Flash
Belakang 16 MP, Autofocus, LED flash, f/2.0
Fitur Kamera Geo-tagging, touch focus, face detection, panorama, HDR, Video: 2160p@30fps, 1080p
FITUR LAIN
Sensors Accelerometer, gyro, proximity, compass
Message SMS(threaded view), MMS, Email, Push Mail, IM
GPS A-GPS, GLONASS
Browser HTML5
Radio FM Radio
Lainnya Active noise cancellation with dedicated mic
MP4/H.264 player
MP3/WAV/eAAC+ player
Photo/video editor
Document viewer
BATERAI
Jenis Non-Removable Li-Po  mAh
Siaga -
Aktif/Bicara -

Harga HP Gionee Elife S8

Ponsel ini memang belum secara resmi diperkenalkan ke publik dan saat ini juga masih sebatas rumor, spesifikasi yang kami tampilkan diatas juga sewaktu-waktu bisa berubah, kami akan update terus spesifikasi tersebut seiring dengan berita perkembangan ponsel ini. mengenai Harga HP Gionee Elife S8 kemungkinan ponsel ini berada diangka Rp.5 jutaan. So, nantikan update selanjutnya.

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel

-->