Harga dan Spesifikasi Xiaomi Redmi 3 Pro, Ponsel dengan RAM 3 GB

Harga HP Xiaomi Redmi 3 Pro - Persiapan nih rencananya tanggal 4 April 2016 Xiaomi akan merilis satu ponsel andalannya untuk bersaing di pasar kelas menengah. Tak lain adalah Xiaomi Redmi 3 Pro, ponsel ini bisa dikatakan versi terbaru paling garang penerus dari Xiaomi Redmi 3 yang awal tahun 2016 lalu dirilis kepasaran. Ada beberapa perubahan yang diberikan oleh pihak Xiaomi yakni kapasitas RAM lebih besar menjadi 3 GB yang awalnya hanya 2 GB. Tentu saja kemampuan ponsel menjadi lebih meningkat 2 kali lipat dibanding versi Xiaomi Redmi 3 biasa.

Selain kapasitas RAM menjadi 3 GB peningkatakan juga tampak dari prosessor yang diberikan. Meski sama-sama bertenaga Octa-core dengan versi Redmi 3 biasa, namun pemasangan prosessor mengadopsi dua inti Quad-core sekaligus yakni terdiri dari Quad-core 1.3 GHz Cortex-A53 dan quad-core 1.2 GHz Cortex-A53 serta dukungan chipset tangguh dari Qualcomm MSM8939v2 Snapdragon 616. Secara teknis memang dipastikan kemampuan ponsel meningkat dua kali lipat. Sayangnya meski ponsel ini dikeluarkan bulan depan namun sistem operasi android yang digunakan masih versi 5.1 Lollipop, sementara pengolah grafis mengandalkan Adreno 405 yang cukup halus dalam menampilkan berbagai gambar video.
Harga HP Xiaomi Redmi 3 pro terbaru
Tampilan depan dan belakang Xiaomi Redmi 3 Pro
Xiaomi Redmi 3 Pro juga masih mengadopsi ukuran dan spesifikasi layar yang sama dengan Xiaomi Redmi 3 biasa. Memang cukup disayangkan ketika sektor permesinan diperbesar namun sektor layar 5 inci berteknologi IPS-LCD masih mengandalkan resolusi setara HD yakni 720 x 1280 pixels dengan tingkat kerapatan layar 294 ppi.

Ponsel ini juga dibekali dengan duet kamera canggih 5 MP dan 13 MP. Meski masihs ama dengan kamera Xiaomi Redmi 3 namun fitur pendukungnya kali ini lebih canggih. Seperti pada kamera belakangs elain dilengkapi dengan Phase Detection Autofocus (PDAF) juga dilengkapi dengan aperture f/2.0. Sementara kamera selfie juga tak kalah baiknya dari segi hasil berkat fitur f/2.2 aperture bahkan dengan kamera depan saja masih sanggup merekam video hingga resolusi setara full HD 1080p@30fps.

Kapasitas penyimpanan Xiaomi Redmi 3 Pro juga makin besar dengan memori internal 32 GB. Tidak hanya itu slot untuk microSD hingga maksimal 128 GB juga masih bisa ditambahkan meskipun pemasangannya harus mengorbankan sim card 2. Sementara daya tahan ponsel juga cukup unggul dan memiliki waktu siaga lebih lama berkat kapasitas RAM lebih besar 4100 mAh berjenis Li-Ion Non-Removable.

Ponsel dual SIM GSM ini juga turut menawarkan kenyamanan maksimal saat internetan karena didukung oleh jaringan 3G dan 4G dengan maksimal kecepatan akses data hingga LTE Cat4 yang setara 150/50 Mbps. Untuk proses transfer data memanfaatkan bluetooth v4.1, microUSB v2.0 infra red dan memanfaatkan Wifi untuk terhubung dengan internet.

Spesifikasi Xiaomi Redmi 3 Pro

UMUM
Diperkenalkan Maret 2016
Type Candy Bar
Dimensi/Berat 139.3 x 69.6 x 8.5 mm/144 gram
SIM Dual SIM GSM
Network GSM-HSDPA-LTE
LAYAR
Ukuran 5.0", HD 720 x 1280p, ~294ppi
Jenis IPS-LCD Capacitive Touchscreen 16M Colors
Fitur Multitouch
Fingerprint sensor
Capacitive
MIUI 7.0
DAPUR PACU
OS Android v5.1 Lollipop
Prosessor Quad-core 1.5 GHz Cortex-A53 & quad-core 1.2 GHz Cortex-A53
Chipset Qualcomm MSM8939v2Snapdragon 616
GPU Adreno 405
MEMORI
RAM 3 GB RAM
Internal 32 GB
MicroSD Hingga 128 GB (uses SIM 2 Slot)
INTERNET / KONEKTIVITAS
4G LTE Cat4 150.8/51.0 Mbps
3G HSPA Plus
WLAN Wi-Fi 802.11 b/g/n, hotspot
Bluetooth v4.1 A2DP. LE
USB/NFC microUSB v2.0
Infra Red
KAMERA
Depan 5 MP, f/2.2
Belakang 13 MP,  f/2.0, phase detection autofocus, LED flash, Geo-tagging, touch focus, face/smile detection, HDR, panorama, Video: 1080p@30fps
FITUR LAIN
Sensors Accelerometer, gyro, proximity, compass, fingerprint
Message SMS(threaded view), MMS, Email, Push Mail, IM
GPS A-GPS GLONASS
Browser HTML5
Radio FM Radio
Lainnya Fast battery charging
Active noise cancellation with dedicated mic
DivX/Xvid/MP4/H.264 player
MP3/WAV/eAAC+/FLAC player
Photo/video editor
Document viewer
BATERAI
Jenis Non-Removable Li-Ion 4100 mAh
Siaga
Aktif/Bicara
Xiaomi Redmi 3 Pro
Harga HP Xiaomi Redmi 3 Pro
Update harga ponsel ini cek disini: Daftar Harga HP Xiaomi Terbaru

Tak dipungkiri lagi ponsel-ponsel keluaran Xiaomi memang kerap menarik perhatian banyak orang di seluruh dunia termasuk di Indonesia. Selain spesifikasi yang ditawarkan tak tanggung-tanggung juga harga yang ditawarkan pastinya jauh lebih murah dibanding ponsel keluaran kompetitor. Harga HP Xiaomi Redmi 3 Pro masih belum diketahui pastinya namun mengingat harga ponsel ini untuk versi biasa sekitar Rp.1,4 jutaan kemungkinan ponsel inipun gak akan jauh lebih mahal bisa jadi ada diangka Rp.2 jutaan.

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel