Harga HP Samsung Galaxy On5 Pro, Spesifikasi Kamera 8 MP

Harga HP Samsung Galaxy On5 Pro - Resmi diperkenalkan minggu lalu, ponsel ini kini sudah mulai dipasarkan dibeberapa negara meskipun belum masuk kepasaran Indonesia. Adalah Samsung Galaxy On5 Pro atau seri 2016 ini sekaligus sebagai versi perbaruan dari Samsung Galaxy On5 yang dirilis tahun lalu. Jika melihat spesifikasi yang diberikan memang ada beberapa bagian yang mengalami peningkatakan, salah satunya adalah RAM yang awalnya hanya 1.5 GB kini sudah menjadi 2 GB, Hal ini demi kinerja ponsel yang kian bertenaga sekalipun jika melihat prosessornya masih menggunakan tenaga yang sama yakni Quad-core 1.5 GHz Cortex-A7 dengan chipset Exynos 3475 Quad.

Ponsel ini sudah lebih baik dengan berjalan pada sistem operasi android v6.0 Marshmallow, beragam fitur diberikan serta mampu meningkatkan kemampuan ponsel secara keseluruhan. Beralih kebagian kameranya, Samsung Galaxy On5 Pro memang masih menggunakan ukuran yang sama dengan versi sebelumnya yakni 8 MP untuk kamera belakang dan 5 MP untuk kamera depannya. Namun fitur pendukungnya sudah lebih canggih dimana aperture f/2.2 disematkan dikedua kamera tersebut. Fitur standar pada kamera belakang seperti autofocus, LED flash, Geotagging, HDR dan lain sebagainya semakin mempermudah dalam membidik objek agar kualitas gambar yang dihasilkan sesuai dengan keinginan.
Harga HP Samsung Galaxy On5 Pro terbaru
Spesifikasi layar Samsung Galaxy On5 Pro masih sama persis dengan versi lawas, ukuran layar 5 inci masih menggunakan teknologi TFT capacitive touchscreen serta resolusi setara HD atau 720 x 1280 pixels dengan kerapatan minimalis 294 ppi. Sayangnya layar tersebut masih belum dilapisi lapisan anti gores seperti Corning Gorilla Glass atau scratch resistant.

Selain kapasitas RAM yang menjadi 2 GB, ponsel ini juga mengalami peningkatakan kapasitas memori dari awalnya hanya 8 GB kini sudah 16 GB yang masih bisa diperbesar hingga 256 GB menggunakan microSD. Ponsel ini dilengkapi dengan dual slot sim card GSM dan salah satunya mendukung jaringan 4G LTE untuk aktivitas online makin cepat. Fitur Wifi, bluetooth dan microUSB melengkapi kebutuhan konektivitas yang efektif. Sementara kebutuhan daya akan disuplai oleh baterai berkapasitas 2600 mAh yang bersifat Removable atau bisa dilepas. Berikut Spesifikasi Samsung galaxy On5 Pro.

Spesifikasi Samsung Galaxy On5 Pro

UMUM
Diperkenalkan Juli 2016
Type Candy Bar
Dimensi/Berat 142.3 x 72.1 x 8.5 mm/149 gram
SIM Dual SIM GSM
Network GSM-HSDPA-LTE
LAYAR
Ukuran 5.0", HD 720 x 1280p, ~294ppi
Jenis TFT - LCD Capacitive Touchscreen 16M Colors
Fitur Multitouch
Capacitive
DAPUR PACU
OS Android v6.0 Marshmallow
Prosessor Quad-core 1.3 GHz Cortex-A7
Chipset Exynos 3475 Quad
GPU Mali-T720
MEMORI
RAM 2 GB RAM
Internal 16 GB
MicroSD Up To 256 GB
INTERNET / KONEKTIVITAS
4G LTE Cat4 150.8/51.0 Mbps
3G HSPA Plus
WLAN Wi-Fi 802.11 b/g/n, hotspot
Bluetooth v4.1 A2DP. LE
USB/NFC microUSB v2.0
KAMERA
Depan 5 MP, f/2.2
Belakang 8 MP, f/2.2
Fitur Kamera autofocus, LED flash, eo-tagging, touch focus, face detection, Video: 1080p@30fps
FITUR LAIN
Sensors Accelerometer, proximity
Message SMS(threaded view), MMS, Email, Push Mail, IM
GPS A-GPS, GLONASS, Beidou
Browser HTML5
Radio FM Radio
Lainnya MP4/H.264 player
MP3/WAV/eAAC+ player
Photo/video editor
Document viewer
BATERAI
Jenis Removable Li-Ion 2600 mAh
Siaga
Aktif/Bicara
Harga Samsung Galaxy On5 Pro terbaru

Harga HP Samsung Galaxy On5 Pro.

Cek disini ==> Daftar Harga HP Samsung Galaxy Terbaru

Smartphone ini tentu bisa menjadi pilihan utama sobat sekalian yang memiliki dana terbatas namun menginginkan ponsel tangguh keluaran Samsung. Meski masih diperkuat prosessor yangs ama dengan versi lawas dengan teaga Quad-core 1.3 GHz Cortex-A7 namun peningkatakan RAM menjadi 2 GB menjadikan kinerja makin powerfull dan stabil. Keunggulan juga tampak dari kameranya dengan kamera depan 5 MP dan belakang 8 MP, berkat fitur aperture f/2.2 gambar yang dihasilkan makin tajam, jelas dan juga jernih. Ponsel ini diperkirakan tak akan lama lagi masuk kepasar Indonesia, dari kabar yang beredar Harga HP Samsung Galaxy On5 Pro dibandrol sekitar Rp.1,9 jutaan. So, kita tunggu saja informasi selanjutnya.

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel