Harga Samsung Galaxy J2 (2017) Keluaran Terbaru Spesifikasi Lengkap

Produk Smartphone Samsung keluaran terbaru dari keluarga J series termurah resmi dirilis beberapa waktu lalu, adalah Samsung Galaxy J2 (2017) keluaran terbaru yang kabarnya sudah masuk ke pasar India dan tak lama lagi katanya akan masuk ke Indonesia. Ponsel ini hadir dengan spesifikasi kelas pemula dengan beberapa keunggulan yang tentu saja akan sangat membantu aktivitas komunikasi sobat sekalian. Harga yang ditawrakanpun kabarnya cukup terjangkau yakni sekitar Rp.1 jutaan. Nah sobat yang membutuhkan smartphone yang simpel rasanya ponsel ini sangat layak dimiliki. Berikut ulasan lengkapnya.

Smartphone Minimalis yang Simpel

Seperti dikatakan diatas, ponsel ini hadir untuk bersaing dijajaran ponsel entry level. Jelas target pasarnya adalah untuk menyaingi produk-produk smartphone besutan lokal seperti Advan dan Evercoss. Meski begitu, secara dimensi bisa disebut ponsel ini lebih minimalis. Berbeda dengan ponsel lokal yang hampir semuanya menganut lebar layar  minimal 5 inci. Sementara Samsung Galaxy J2 (2017) keluaran terbaru hanya mengusung lebar layar 4.7 inci saja. Tentu saja hal ini akan berpengaruh kepada dimensi ponsel secara keseluruhan yang lebih mungil dan akan lebih enak saat digenggaman.
Harga Samsung Galaxy J2 (2017) Keluaran Terbaru Spesifikasi Lengkap

Mengenai kualitas layar tentu disesuaikan dengan harga yang ditawarkan. Apalagi ponsel ini memiliki dimensi layar yang lebih kecil sehingga tak membutuhkan resolusi yang terlalu besar. Smartphone ini hanya dibekali resolusi setara 540 x 960 pixels dengan kerapatan 234 ppi. Cukup jelas dalam menampilkan berbagai gambar apalagi panel layar yang digunakan sekelas Super AMOLED yang biasa dipasang pada ponsel-ponsel premium Samsung.

Bukan hanya itu, ponsel murah Samsung terbaru ini juga sudah berjalan pada sistem operasi android 7.0 Nougat yang merupakan OS terbaru saat ini dengan segala fitur unggulannya serta kemampuannya meningkatkan kinerja ponsel.

Performa Apik dengan Mesin dan RAM Mumpuni Dikelasnya

Dilihat dari spesifikasi permesinan, kemampuan ponsel ini bisa disebut cukup mumpuni dikelasnya. Hal ini tak lepas dari prosessor yang digunakan yang sudah bertenaga Quad-core 1.3 GHz Cortex-A7 dengan dukungan RAM 1 GB. Asalkan tak menginstal aplikasi banyak, kinerja ponsel ini masih bisa berjalan dengan baik. Apalagi chipset yang digunakan besutan Samsung Exynos 3475 tergolong responsif. Anda juga akan mendapati performa grafis yang cukup baik dengan GPU Mali-T720.

Sayangnya, ponsel murah Samsung Galaxy J2 (2017) keluaran terbaru ini hanya dibekali dengan ruang penyimpanan internal 8 GB saja sehingga masih kurang untuk menampung banyak file. Namun anda masih bisa menambahnya hingga 256 GB menggunakan kartu memori eksternal. Juga kapasitas baterai 2000 mAh sebagai suplai daya kelistrikan ponsel yang bisa disebut standar untuk kelas entri level. OS android 7 Nougat juga selain meningkatkan responsitifitas ponsel juga mampu mengirit konsumsu daya ponsel.

Kamera Minimalis dengan Hasil Jepretan Lumayan Lah

Kamera depan 2 MP dan belakang 5 MP memang cukup minimalis dan setara dengan harga Samsung Galaxy J2 (2017) keluaran terbaru yang dibandrol sekitar Rp.1 jutaan. Meski begitu, ada keunggulan fitur yang diberikan Samsung pada kedua kameranya. Untuk kamera depan dibekali dengan fitur aperture f/2.2 sehingga mampu memaksimalkan tangkapan cahaya dan gambar foto akan terlihat lebih jernih dan jelas. Sementara untuk fitur belakangnya dipasang aperture f/2.2, autofocus dan LED Flash. Meski dua kamera tersebut cukup minimalis namun hasil jepretannya masih sangat layak dishare di berbagai media sosial.

Ponsel 4G dengan Dual Slot SIM GSM

Seperti halnya ponsel lainnya, ponsel ini menyediakan dua slot sim card GSM untuk memenuhi kebutuhan komunikasi sobat sekalian. Bukan hanya itu, seri ini juga sudah mendukung jaringan 3G dan 4G LTE agar kegiatan internetan anda menggunakan jaringan data akan semakin cepat. Kelengkapan lainnya adalah fitur konektivitas lengkap seperti wifi, bluetooth dan microUSB.

Spesifikasi Lengkap Samsung Galaxy J2 (2017)

Spesifikasi Samsung Galaxy J2 (2017)

UMUM
Diperkenalkan Oktober 2017
Type Candy Bar
Dimensi/Berat 136.5 x 69 x 8.4 mm/130 gram
SIM Dual SIM GSM
Network GSM-HSDPA-LTE
LAYAR
Ukuran 4.7", 540 x 960p, ~234ppi
Jenis Super AMOLED Capacitive Touchscreen 16M Colors
Fitur - Multitouch
DAPUR PACU
OS Android v7.0 Nougat
Prosessor Quad-core 1.3 GHz Cortex-A7
Chipset Exynos 3475 Quad
GPU Mali-T720
MEMORI
RAM 1 GB RAM
Internal 8 GB
MicroSD Up To 256 GB
INTERNET / KONEKTIVITAS
4G LTE Cat4 150.8/51.0 Mbps
3G HSPA Plus
WLAN Wi-Fi 802.11 b/g/n, hotspot
Bluetooth v4.1 A2DP. LE
USB/NFC microUSB v2.0
KAMERA
Depan 2 MP, f/2.2
Belakang 5 MP, f/2.2, autofocus, LED flash
Fitur Kamera Geo-tagging, touch focus, face detection, Video: 720p@30fps
FITUR LAIN
Sensors Accelerometer, proximity
Message SMS(threaded view), MMS, Email, Push Mail, IM
GPS A-GPS, GLONASS
Browser HTML5
Radio FM Radio with RDS
Lainnya - MP4/H.264 player
- MP3/WAV/eAAC+/Flac player
- Photo/video editor
- Document viewer
BATERAI
Jenis Removable Li-Ion 2000 mAh
Siaga
Aktif/Bicara
Harga HP Samsung Galaxy J2 (2017) Keluaran Terbaru

Kelebihan Samsung Galaxy J2 (2017)
  • Desain mungil nyaman digenggaman
  • Layar minimalis 4.7 inci namun masih nyaman saat dioperasikan
  • Panel Super AMOLED
  • Dual slot sim GSM dan dukungan jaringan 4G LTE
  • OS Android 7.0 Nougat
  • Prosessor Quad-core
  • Kamera dengan fitur modern
Kekurangan Samsung Galaxy J2 (2017)
  • Resolusi layar belum HD
  • RAM hanya 1 GB
  • Memori bawaan cuman 8 GB
  • Kapasitas daya baterai dibawah 2500 mAh
Harga HP Samsung Galaxy J2 (2017) Keluaran Terbaru
Baca: Daftar Harga HP Samsung Terbaru

Bisa disebut ini adalah satu-satunya ponsel Samsung keluaran terbaru yang menyasar kelas entry level dengan harga yang murah. Meski begitu ponsel ini menawarkan banyak keunggulan diantaranya adalah desain mungil dengan kenyamanan saat digenggam dan dioperasikan. Layar 4,7 inci cukup pas apalagi diperkuat dengan material Super AMOLED yang meningkatkan kejernihan ponsel. Selain itu kinerja permesinan cukup mumpuni dengan prosessor Quad-core dan RAM 1 GB. Secara spesifikasi untuk ponsel kelas pemula maka ponsel ini cukup ideal dimiliki. Harga Samsung Galaxy J2 (2017) keluaran terbaru diperkirakan mencapai Rp.1,5 jutaan. Kita tunggu saja kedatangannya di Indonesia dalam waktu dekat ini.

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel

-->